Salah satu tanda untuk menilai seseorang itu cerdas atau tidak adalah
kecepatan berpikir, kecepatan mengambil keputusan ketika berhadapan
dengan sebuah masalah. Modal kecerdasan seperti ini bisa dimiliki oleh
semua orang tergantung bagaimana membangun kemampuan berpikirnya.
Kemampuan berpikir pasti akan dikaitkan dengan otak manusia, otak
manusia pada dasarnya adalah komputer biologis.
Otak juga
membutuhkan makanan, oksigen, dan butuh latihan untuk meningkatkan
kemampuan berpikirnya. Anda bisa melakukan beberapa cara untuk
meningkatkan kecerdasan otak dengan latihan. Bukanlah suatu hal yang
mustahil kalau Anda bisa cerdas seperti ilmuwan. Ada beragam cara yang
bisa Anda lakukan untuk membuat otak Anda cepat berpikir.
Mengerjakan teka-teki atau kuis
Sering
kita menjumpai adanya permainan yang bisa melatih kemampuan berpikir
seperti teka teki silang. Luangkanlah waktu untuk mengerjakan sebuah
teka-teki untuk melatih kecerdasan Anda, kecerdasan bisa dibangun dari
kebiasaan-kebiasaan seperti ini. Sama seperi otot, otak manusia juga
membutuhkan latihan secara regular. kalau tidak dibiasakan ia akan
kehilangan kemampuan untuk bekerja secara maksimal. Apalagi permainan
seperi ini akan mudah kita jumpai, teka-teki atau kuis via media
teknologi informasi pun dengan mudah dapat kita temukan.
Berjalan kaki
Jalan
kaki selain menyehatkan ternyata juga dapat meningkatkan kecepatan
berpikir otak. Para peneliti University of Linois, Champaign, Amerika,
mengatakan bahwa jalan kaki mampu meningkatkan sirkulasi koneksitas dan
fungsi otak. Jalan kaki sedang selama 40 menit, tiga kali setiap minggu
selama setahun dapat membantu meningkatkan fungsi otak pada lansia.
Mencoba hal-hal baru
Dengan
mencoba hal-hal yang baru akan membuat cara berpikir kita akan semakin
terasah. Melukis misalnya atau mempelajari salah satu alat musik yang
baru, carilah lingkungan baru di mana Anda bisa menemukan orang-orang
dengan hobi yang unik. Dengan menjadi kreatif memungkinkan Anda untuk
menemukan solusi baru untuk setiap permasalahn yang lama di sisi lain
meningkatkan kesadaarn pada saat yang bersamaan.
Tertawa
Cara
ini sederhana tapi cukup bermanfaat. Karena untuk menertawai sesuatu,
aneh kalau tidak lucu bisa saja Anda di cap kelainan mental. Tertawa
ternyata dapat meningkatkan fungsi otak menstimulasi ke dua sisi otak
pada saat yang bersamaan. Temukan hal-hal yang bisa menjadi bahan
tertawaan tetapi pastikan objek tertawaan Anda bukanlah teman atau orang
yang tersinggung pada saat Anda ketawa. Salah satu caranya adalah
menonton acara televisi yang lucu.
Itulah cara membuat otak agar dapat berpikir dengan cepat.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
-
Asam jawa atau nama ilmiahnya Tamarindus indica merupakan tanaman yang biasa di gunakan sebagai bumbu masakan Indonesia. Umumnya digunakan ...
-
Jika kita dengar ada anak hiperaktif dalam bayangan kita pasti anak itu selalu bertingkah berlebihan dan mengganggu. Sebenarnya apa itu hi...
-
Tanaman dengan nama latin Mintha Spacata ini merupakan salah satu herbal tertua dan paling popular yang berkembang diseluruh dunia. Tanaman...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar