Selasa, 16 Juni 2015

Manfaat Minum Wedang Jahe untuk Kesehatan

Salah satu minuman sehat yang nikmat diminum saat cuaca dingin adalah wedang jahe. Wedang jahe adalah minuman yang terbuat dari air rebusan jahe. Untuk mendapatkan rasa manis biasanya ditambahkan gula aren agar lebih terasa nikmat dan alami. Wedang jahe bisa dinikmati dalam keadaan panas, hangat maupun dingin. Namun, yang paling nikmat tentu diminum saat masih panas. Minum wedang jahe hangat di pagi hari pasti akan sangat nikmat untuk memulai hari Anda. Di Jawa, orang sudah biasa menyeduh jahe dengan air panas untuk diminum di pagi dan sore hari atau saat sedang sakit agar cepat sembuh. Nah, wedang jahe bukan hanya hangat diminum, namun juga menyimpan banyak manfaat kesehatan, yaitu:

Mengatasi masalah pernapasan 
Jika Anda menderita penyakit pernapasan umum seperti pilek dan batuk, wedang jahe sangat dianjurkan. Jahe akan membantu dalam melancarkan dahak dan memperluas paru-paru sehingga kesulitan bernapas bisa diatasi. Wedang jahe juga dapat membantu menenangkan alergi dan bersin.

Melancarkan peredaran darah 
Minum secangkir wedang jahe dapat membantu meningkatkan aliran darah, serta membantu mencegah meriang, demam, dan berkeringat berlebihan. Asam amino dan mineral dalam wedang jahe dapat membantu melancarkan aliran darah, mencegah timbulnya penyakit kardiovaskuler.

Mencegah rasa mual 
Wedang jahe sangat baik untuk ibu hamil karena dapat mengurangi keinginan mual dan muntah di pagi hari atau morning sickness. Wedang jahe juga sangat ampuh meredakan keinginan muntah saat mabuk perjalanan dan mengembalikan energi Anda karena perjalanan jauh.

Mengatasi sakit perut 
Wedang jahe hangat sangat baik mengatasi permasalahan pencernaan seperti kembung, keracunan makanan atau maag karena asam lambung meningkat. Sakit perut karena masuk angin dan kram karena menstruasi juga bisa disembuhkan dengan bantuan wedang jahe.

Meningkatkan kekebalan tubuh 
Selain kaya akan antioksidan, wedang jahe juga sangat membantu dalam meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Minum secangkir wedang jahe setiap hari bisa membantu mengecoh potensi resiko stroke dengan menghambat deposito lemak yang menyumbat arteri. Wedang jahe ini juga dapat menurunkan tingkat kolesterol dan mencegah resiko serangan jantung.

Itulah beberapa manfaat wedang jahe untuk kesehatan yang perlu Anda ketahui. Jadi, jangan ragu minum wedang jahe untuk menjaga kesehatan Anda.

sumber: kesekolah.com

Ini Kebiasaan Sederhana untuk Mencapai Kebahagiaan

Kebahagiaan akan selalu menjadi sesuatu yang paling dihargai, namun juga menjadi sesuatu yang paling sulit dipahami dari semua keinginan manusia. Hari demi hari, banyak orang mencari kebahagiaan, tapi seringkali berakhir dengan tangan kosong. Kebahagiaan bukanlah sesuatu yang diberikan seseorang kepada kita, juga bukan sesuatu dimana kita harus memiliki ijin untuk mendapatkannya. Kebahagiaan adalah suatu keadaan pikiran yang tercipta dari dalam dari kita.

Setiap manusia tentu ingin hidup bahagia. Tetapi dalam kehidupan yang penuh tantangan dan hiruk-pikuk, kebahagiaan semakin sulit untuk didapatkan. Kita selalu memiliki pilihan dan mengendalikan suasana dan keadaan dalam situasi apa pun. Ada pepatah mengatakan dari hal-hal kecil dapat menciptakan hal-hal besar. Sedikit perubahan saja bisa membuat Anda lebih bahagia.

Berikut kebiasaan-kebiasaan yang dapat membuat Anda lebih bahagia: 
1. Mencoba hal baru 
Keluar dari rutinitas yang membosankan dapat membuat hidup Anda lebih menyenangkan. Dengan melakukan hal-hal yang baru, Anda dapat menantang diri dan keluar dari zona nyaman. Hal pertama yang dapat Anda lakukan adalah berbicara atau melakukan suatu kebaikan setiap harinya. Ini akan menantang Anda untuk mengembangkan diri Anda dan merasa bahagia telah membantu orang lain.

2. Tinggalkan masa lalu 
Terkadang masa lalu yang kurang baik dapat menghantui kita setiap saat. Ada kata bijak yang mengatakan mengapa kaca spion lebih kecil daripada kaca depan mobil, karena melihat ke depan lebih penting daripada melihat ke belakang. Masa lalu dapat Anda jadikan sebuah pembelajaran hidup di masa depan.

3. Menjadi positif 
Menjadi positif merupakan salah satu kunci dari kehidupan yang bahagia. Ketika kita menjadi positif, kita menjadi seseorang yang optimis, pekerja keras, pantang menyerah dan penuh syukur. Anda tidak akan takut menghadapi apapun dan selalu bahagia dalam kondisi apapun. Menjadi positif tidak dapat didapatkan dari orang lain, kita sendiri yang mengambil tindakan untuk menjadi positif.

4. Pola hidup yang baik 
Pola hidup yang baik mengambil peranan penting dalam menjalani kehidupan yang bahagia. Kuantitas serta kualitas tidur dapat mempengaruhi mood Anda. Pastikan Anda memiliki waktu yang cukup sekitar 7-9 jam untuk tidur. Berolahraga juga dapat membantuAnda menjadi lebih bahagia karena keluarnya hormon-hormon yang dapat melawan stres. Makan makanan yang seimbang dan bergizi juga memiliki peranan yang penting. Salah satu rahasia terbesar adalah tersenyum. Tersenyum dapat membantu kita menghilangkan perasaan tidak enak maupun tekanan. Tersenyum juga sangat menular; orang lain di sekitar Anda dapat merasa ikut merasa bahagia.

Menjadi bahagia dapat dicapai ketika konsisten dengan kebiasaan-kebiassan baik yang selalu kita lakukan. Mungkin hal-hal ini merupakan sesuatu yang sederhana, akan tetapi kita akan melihat perubahan dalam diri kita sedikit demi sedikit.

sumber: kesekolah.com

Konsumsi Lemak Ternyata Ada Manfaatnya Lho!

Begitu banyak informasi mengenai apa yang baik untuk dikonsumsi dan apa yang tidak. Lemak adalah salah satu zat yang sering disebut-sebut memiliki dampak buruk bagi kesehatan dan menjadi pelaku utama akan kegemukan. Selama bertahun-tahun lemak telah dicap sebagai raksasa jahat yang menjadi penyebab dari kolesterol tinggi, penyakit dan obesitas. Namun ternyata menurut studi ilmiah yang telah dilakukan, lemak juga memiliki manfaat bagi tubuh. Apa saja manfaatnya?

Berikut manfaat mengkonsumsi lemak bagi tubuh: 
1. Jantung yang lebih sehat dan kuat 
Lemak khususnya lemak jenuh berkontribusi besar dalam peningkatan kesehatan organ jantung Anda (minyak kelapa jenuh).

2. Melindungi organ tubuh 
Tanpa konsumsi yang tepat lemak, kulit Anda bisa menjadi kering dan pecah-pecah, yang juga dapat membuka jalur untuk infeksi untuk memasuki tubuh Anda.

3. Penting bagi kesehatan otak 
Jaringan otak manusia terdiri dari hampir 60% lemak dan diet rendah lemak sebenarnya merampas otak Anda dari bahan yang dibutuhkan untuk berfungsi dengan baik. Vitamin penting seperti A, D, E dan K yang tidak larut dalam air dan membutuhkan lemak untuk dapat diangkut dan diserap oleh tubuh. Vitamin ini sangat penting untuk kesehatan otak dan banyak organ vital kita.Vitamin D sekarang sedang banyak disebut-sebut sebagai elemen penting dalam mengurangi kerentanan terhadap Alzheimer, Parkinson, depresi dan gangguan otak lain dan omega 3 dikatakan mempertajam fungsi kognitif Anda serta untuk meningkatkan mood Anda.

4. Menjaga kesehatan organ paru-paru 
Lemak juga berperan penting agar organ paru-paru dapat bekerja lebih optimal sekaligus menjaga paru-paru Anda. Ini dikarenakan, hampir sebagian besar organ paru-paru dilapisi oleh suatu zat yang bernama lemak.

5. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh 
Sebuah penelitian menunjukkan bahwa hilangnya asam lemak jenuh yang cukup dalam sel darah putih menghambat mereka kemampuan untuk mengenali dan menghancurkan penyerbu asing, seperti virus, bakteri, dan jamur.

Nah, Anda bisa memulai dengan menambahkan mentega atau minyak sayur ke dalam menu makanan Anda dan memasukkan lemak baik ke dalam diet Anda. Semoga bermanfaat.

sumber: kesekolah.com

Makanan Ini Bisa Meningkatkan Kecerdasan Otak

Semua orang pasti mempunyai impian memiliki otak cerdas, pikiran tenang dan tubuh sehat. Dan untuk mendapatkan ini semua, kita tentu harus menjaga pola makan, memilih beragam makanan yang akan dikonsumsi serta pintar dalam memilih makanan yang mampu menutrisi tubuh juga otak secara maksimal. Ada beberapa makanan yang dipercaya bisa meningkatkan kecerdasan otak sekaligus membuat pikiran tenang dan suasana hati bahagia juga kesehatan tubuh selalu terjaga. Penasaran apa saja makanan tersebut?

Berikut makanan sehat yang bisa meningkatkan kecerdasan otak: 
1. Lemak Ikan 
Ikan merupakan salah satu makanan yang memiliki banyak nutrisi serta kaya akan omega 3. Omega 3 sendiri adalah salah satu nutrisi yang sangat baik dalam meningkatkan kecerdasan, mencegah risiko alzheimer juga mempertajam ingatan. Tidak hanya baik untuk orang dewasa, lemak ikan juga akan membantu anak-anak berpikir lebih cepat, lebih cerdas serta lebih aktif. Joy Dubost, PhD, RD, seorang ahli diet dan juru bicara di Akademi Nutrisi dan Diet mengungkap jika omega 3 pada ikan sangat baik dalam melindungi kesehatan otak. Dan sumber omega 3 terbaik yang ada saat ini adalah ikan salmon.

2. Sayuran Hijau 
Pada sayuran hijau mengandung banyak vitamin K yang terbukti mampu meningkatkan kecerdasan otak. Konsumsi sayuran hijau seperti bayam, kangkung, sawi dan lainnya telah terbukti mampu memperlambat penurunan kinerja otak. Sebuah study di Rush University Medical Center bahkan menemukan bahwa makan sayur hijau rutin setiap hari akan lebih cerdas dan memiliki daya ingat tinggi jika dibandingkan dengan orang-orang yang tidak pernah makan sayur.

3. Minyak Zaitun 
Biasanya minyak zaitun digunakan untuk kecantikan kulit atau juga kecantikan rambut. Tapi, tidak jarang minyak zaitun juga dikonsumsi sebagai salah satu makanan yang menutrisi tubuh serta otak secara maksimal. Di dalam minyak zaitun, terdapat nutrisi berupa polifenol sebagai antioksidan yang bisa bantu otak semakin cerdas dan ingat semakin tajam. Dalam sebuah jurnal, Journal of Alzheimer menyebutkan bahwa minyak zaitun mampu meningkatkan ketajaman memori seseorang, menetralisir gangguan pada otak dan mencegah risiko alzheimer di usia senja.

4. Telur 
Telur merupakan sumber protein yang paling mudah di dapatkan dan mudah diolah. Selain harganya yang murah, telur juga dapat divariasikan menjadi berbagai makanan yang menarik. Kuning telur diketahui mengandung kolin yang dapat membantu perkembangan otak, terutama perkembangan fungsi memori atau daya ingat.

5. Buah Blueberi 
Siapa yang tidak kenal dengan buah satu ini. Buah Blueberi memiliki rasa cukup asam namun tetap manis serta khas. Kandungan nutrisi berupa berbagai vitamin dan zat lainnya, membuat blueberi memiliki segudang manfaat untuk kesehatan termasuk kesehatan otak. Penelitian terbaru yang dilakukan di Tufts University menyatakan bahwa nutrisi pada blueberi mampu menjadi antioksidan yang baik bagi tubuh keseluruhan dan juga otak. Tidak hanya itu saja, sebuah study di Harvard Nurses Health Study menemukan bahwa lebih dari 16.000 wanita berusia 70 tahun masih memiliki umur panjang dan ingatan tajam karena mereka terbiasa minum secangkir jus blueberi atau stroberi setiap hari.

Itulah beberapa makanan yang sangat baik untuk kesehatan otak. Jadi, mulai sekarang jangan lupa untuk konsumsi makanan sehat ini.

sumber: kesekolah.com