Rabu, 25 November 2015

Khasiat Tersembunyi dari Sereh bagi Kesehatan

Sereh atau serai dalam bahasa latinnya disebut dengan Andropogon nardus merupakan tanaman yang berbentuk seperti rumput panjang. Banyak digunakan di Asia sebagai bahan tambahan atau bumbu masakan karena rasanya yang kuat dengan aroma yang sedap. Sereh merupakan sumber Vitamin A dan C yang baik, selain itu juga merupakan sumber folat, asam folat, magnesium, seng, kalium, kalsium, fosfor dan mangan. Selain itu juga sumber Vitamin B, B1 (thiamine), B2 (riboflavin), B3 (niacin) B5 (pantothenic acid), B6 (pyridoxine).
Selain digunakan dalam bidang kuliner sebagai penyedap rasa, sereh juga memiliki manfaat untuk kesehatan. Sereh memiliki sifat analgesik, anti-inflamasi, antidepresan, antipiretik, antiseptik, antibakteri, antijamur, astringent, karminatif, diuretik, obat penurun panas, galactogogue, insektisida, obat penenang, dan sifat anti-kanker. Daun, batang dan umbi sereh digunakan dalam berbagai macam pengobatan alternatif. Teh sereh merupakan solusi paling umum yang bisa ditemukan untuk masalah kesehatan. Cara membuatnya pun cukup mudah, yakni dengan menyeduh teh hitam dan menambahkan sedikit sereh kering dan sedikit gula sebagai pemanis.

Berikut beberapa khasiat sereh bagi kesehatan:
1. Membantu Pencernaan

Sereh membantu melancarkan pencernaan. Kandungan senyawa antiseptik yang efektif membunuh bakteri jahat dan parasit yang ada di dalam saluran pencernaan yang bisa mengakibatkan beberapa masalah pencernaan seperti, sembelit, mulas, diare, kejang perut, kembung dan kram perut. Selain antibakteri, sereh juga memiliki sifat antimikroba yang membantu meringankan gejala gastroenteritis. Minum teh sereh secara teratur untuk mendapatkan manfaatnya. Namun teh sereh tidak dianjurkan untuk dikonsumsi oleh anak-anak.

2. Mengurangi kolesterol tinggi
Daun sereh mengandung zat anti kolesterol yang membantu mengurangi penyebab terjadinya kolesterol dan membantu proses oksidasi yang memicu meningkatnya kolesterol jahat dalam darah.

3. Detoksifikasi
Kandungan anti dioksida dan anti septik pada daun sereh dapat berfungsi membersihkan dan memurnikan fungsi kandung kemih, jantung, ginjal, pancreas dan juga dapat meningkatkan sirkulasi peredaran darah serta dapat mengeluarkan racun berbahaya dari dalam tubuh.

4. Menyembuhkan pilek dan flu
Sereh memiliki antibakteri dan antijamur yang bisa membantu mengatasi batuk, demam dan gejala flu lainnya. Selain itu kandungan vitamin C yang bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh untuk melawan infeksi. Anda juga bisa menggunakan minyak sereh untuk menghilangkan rasa sakit pada otot dan sendi. Sereh bisa membantu mengeluarkan dahak yang menumpuk sehingga bisa mengatasi masalah pernapasan ketika flu dan pilek.

5. Mencegah kanker
Berdasarkan beberapa hasil penelitian membuktikan bahwa di dalam daun sereh mengandung zat-zat anti kanker (citral) yang dapat berfungsi membunuh sel-sel kanker dengan cara mempertahankan sistem kekebalan tubuh seseorang. Jadi sangat baik bila dikonsumsi secara rutin untuk menjaga sistem kekebalan tubuh dan terhindar dari penyakit kanker.

6. Menstabilkan sisten saraf
Kandungan magnesium, fosfor, serta folat dalam serah dapat membantu perkembangan fungsi saraf seseorang. Selain itu, zat -zat ini juga berguna dalam meningkatkan konsentrasi serta kemampuan otak untuk memproses informasi yang diperoleh secara maksimal.

Tentu masih banyak manfaat yang dapat diambil dari tumbuhan yang satu ini, sebagai salah satu pengobatan alami, praktis dan efektif tanpa harus mengeluarkan biaya yang sedikit mahal. Semoga ini bisa menjadi salah satu alternatif pilihan Anda untuk menjaga kesehatan.

sumber: kesekolah.com

Khasiat Sehat dari Lada Hitam untuk Tubuh

Lada hitam atau dalam bahasa latin disebut Piper nigrum ini dikenal sebagai salah satu rempah yang biasa dipakai dalam masakan agar masakan memiliki citarasa pedas tersendiri. Rasa lada hitam yang cenderung pedas dihasilkan dari kandungan alkaloid piperine, chavisine dan piperettine didalamnya. Sementara minyak esensial yang terkandung dalam lada akan menghasilkan aroma yang khas pada lada. Namun rasa pedas juga dipegaruhi oleh varietas dan lingkungan sekitar dimana lada ditanam. Indonesia adalah salah satu produsen lada hitam.
Berikut beberapa khasiat yang terkandung dalam lada hitam.
1. Mengurangi Berat Badan

Bagi kebanyakan orang, obesitas adalah msalah yang menakutkan. Namun bagi Anda yang suka pedas dengan sering mengkonsumsi lada hitam akan membantu Anda memecah lemak tubuh dan mengeluarkan lemak tersebut melalui pori-pori kulit bersamaan dengan keluarnya keringat.

2. Meredakan Batuk dan pilek
Lada Hitam yang memiliki rasa pedas dan panas tentu memiliki fungsi mencairkan hidung tersumbat dan mencairkan dahak sehingga membuat Anda lebih mudah mengeluarkan dahak sehingga mempercepat penyembuhannya.

3. Mencegah Kanker
Menurut penelitian University of machigan, lada hitam mampu mencegah tumor kanker payudara. Dalam lada hitam terkandung piperine yang berfungsi mencegar tumor kangker payudara. Tidak hanya itu, vitamin A, Vitamin C, Karoten dan flavonoid yang terkandung pada lada hitam juga dapat membantu menghilangkan radikal bebas yang sangat berbahaya.

4. Mencegah Masalah Ketombe
Siapa yang sangka ternyata lada juga dapat membantu menyelesaikan maslah ketombe. Lada hitam yang memiliki antibakteri dan anti-inflamasi membantu mencegah tejadinya ketombe. Caranya sangatmudah, haluskan lada dengan cara ditumbuk sambai lembut, kemudian oleskan pada kepala Anda, diamkan selama sekitar 30 menit dan kemudian bilas sampai bersih.

5. Menyembuhkan demam dan flu
Lada hitam dapat melegakan hidung dan tenggorokan, serta tubuh bisa menjadi lebih rileks. Caranya adalah dengan menambahkan lada hitam pada semangkuk sup.

Itulah manfaat sehat yang didapat dari lada hitam. Jadi, tidak heran jika rempah-rempah yang satu ini terus diburu dari dahulu sampai sekarang.

sumber:  kesekolah.com

Manfaat Tersembunyi dari Cengkeh untuk Kesehatan

Cengkeh dalam bahasa Inggrisnya dikenal dengan sebutan cloves. Tumbuhan cengkeh adalah salah satu jenis tanaman tahunan yang dapat tumbuh secara baik pada daerah yang beriklim tropis seperti Indonesia. Tanaman cengkeh dapat tubuh hingga mencapai tinggi 8 sampai 25 meter, dengan bentuk daun lonjong bunganya keluar pada pada pucuknya yang pada awalnya hanya berupa tangkai buah yang berwarna hijau dan akan berubah warna jadi merah pada saat sudah mekar. Cengkeh dapat digunakan sebagai bahan peyedap rasa atau bumbu masakan, akan tetapi selain itu cengkeh dipercaya mempunyai manfaat baik bagi kesehatan. Namun, hanya sedikit orang yang mengenal manfaat dari cengkeh ini.
Nah, berikut beberapa manfaat cengkeh untuk kesehatan:
1. Meningkatkan Sistem Kekebalan tubuh

Cengkeh telah dipercaya mampu meningkatkan sistem kekebalan pada tubuh/imun dan serta dapat melawan seluruh penyakit mulai dari penyakit ringan hingga yang penyakit kronis yang dapat menyebabkan kematian.

2. Baik untuk Kesehatan Jantung
Pada cengkeh terdapat kandungan Eugenol yang berfungsi untuk mencegah terjadinya pembekuan pada darah serta dapat mencegah serangan sakit jantung atau sroke, sampai saat ini penelitian terus dilakukan dengan bebagai riset guna mengetahui khasiat dan manfaat lain dari cengkeh untuk kesehatan jantung.

3. Sumber Bernutrisi
Cengkeh merupakan sumber nutrisi utama yang diperlukan oleh tubuh karena kaya akan vitamin hingga nutrisi yang penting lainya yang terdapat pada buahnya, seperti kaya akan magnesium dan juga kalsium. Cengkeh dengan ukuran kecil dan mungil ini mempunyai manfaat yang besar terhadap kesehatan tubuh karena didalamnya kaya kandungan energi yang tinggi serta sangat baik untuk pencernaan karena mengandung serat.

4. Antibakteri dan Jamur
Cengkeh merupakan salah satu bahan alami dalam melawan bakteri yang bisa membahayakan perut, dan menghilangkan bau pada mulut/napas tak sedap. Selain itu, kandungan eugenol yang terdapat pada cengkeh terbukti memiliki zat anti jamur hingga dapat memimalisir terkena panu dan peyakit kulit lainya, cengkeh sangat efektif dalam melawan penyakit kulit yang diakibatkan oleh cacing cincin.

5. Baik untuk Pencernaan
Buah cengkeh adalah salah satu bahan campuran makanan yang baik untuk pencernaan. Cengkeh tidak hanya mampu melawan perut kembung dan bisul, akan tetapi buah cengkeh sangat manjur dalam meredakan rasa mual serta gangguan pencernaan lainya.

Nah, itulah manfaat tersembunyi dari cengkeh, semoga bermanfaat.

sumber: kesekolah.com

Hal yang Biasa Terjadi pada Tubuh yang Lelah

Aktivitas yang padat dan tekanan pikiran yang sering kali terjadi, tidak jarang membuat seseorang akan merasa mudah lelah dan capek luar biasa bahkan bisa membuatnya frustasi dan putus asa. Aktifitas yang berlebihan menyebabkan kita sering kelelahan, berhentilah sejenak untuk memulihkan kembali tubuh yang lelah. Tubuh yang kelelahan akan berdampak sekali dengan aktivitas yang sering kita lakukan nantinya. Maka, jagalah kondisi tubuh Anda agar tetap bugar dan beristirahatlah apabila sudah terasa lelah, karena kalau tidak beristirahat maka akan terjadi hal-hal sebagai berikut.
Penyakit
Orang yang kelelahan tapi memaksakan kehendak untuk melakukan pekerjaanya bisa menyebabkan penyakit parah seperti hipertensi dan penyakit jantung. Oleh karena itu, kalau Anda merasakan lelah yang mulai berdampak serius, segera diatasi.

Mudah emosi
Orang yang kelelahan biasanya sangat mudah sekali emosi, hal-hal kecil saja bisa membuat emosi meledak-ledak. Mendengar suara keras, tangisan bayi atau tingkah laku yang aneh-aneh akan sangat mudah sekali untuk memancing emosi pada saat Anda sedang kelelahan.

Menurunnya cara berfikir
Saat seseorang mengalami tubuh yang kelelahan, cara berpikir bisa tergangu, otak tidak bisa berfungsi dengan baik, dan merasa pusing, pandangan kabur, halusinasi. Kelelahan ini bisa membuat Anda mengalami masalah menghambat pekerjaan yang membutuhkan ketangkasan dan koordinasi tangan dan mata.

Berakibat pada tubuh secara fisik
Tubuh yang terlalu lelah membuat sistem tubuh kacau dan tidak bekerja dengan baik. Tubuh merespon dengan cara yang tidak sewajarnya yang mengakibatkan pusing dan rasa mual. Kelelahan yang terjadi jangka panjang pada tubuh kita, bisa menyebabkan berat badan turun drastis atau kenaikan berat badan yang tidak biasa dan beberapa penurunan secara fisik lainya.

Itulah beberapa hal yang akan terjadi apabila Anda mengalami kelelahan. Maka hindarilah terjadinya kelelahan dan istirahatlah sejenak untuk mengembalikan kebugaran tubuh agar terhindar dari hal tersebut.

sumber: kesekolah.com

Manfaat Kemiri untuk Kesehatan Tubuh

Kemiri dikenal sebagai salah satu tanaman rempah yang biasa dimanfaatkan masyarakat Indonesia. Selain berfungsi sebagai salah satu bumbu yang kerap dipakai di berbagai jenis masakan Indonesia, kemiri juga memiliki beberapa khasiat tanaman obat dan khasiat yang lain. Buah kemiri (Aleurites javanica) berasal dari pohom kemiri yang ketinggiannya mencapai 10 sampai 40 meter. Kemiri banyak ditanam orang karena bijinya yang mengandung minyak. Tumbuhan yang berasal dari Maluku ini kadang ditemukan tumbuh liar pada ketinggian 150 sampai 1.000 meter di atas permukaan laut.
Kandungan kimia yang terdapat dalam kemiri adalah gliserida, asam linolet, palmitat, stearat, miristat, asam minyak, protein, vitamin B1, dan zat lemak. Bagian yang bisa dimanfaatkan sebagai obat adalah biji, kulit, dan daun.

Berikut beberapa manfaat kemiri untuk kesehatan tubuh:
1. Mengobati Sakit Gigi

Sakit gigi merupakan penyakit yang menyiksa, untuk mengobatinya Anda dapat menggunakan getah kemiri yang dioleskan atau teteskan pada gigi yang sakit sebanyak 3 tetesan. Lakukan cara tersebut 3 kali/minggu.

2. Mengatasi Disentri
Disentri merupakan penyakit pada saluran pencernaan yang biasa menyerang balita sampai orang dewasa. Untuk mengobatinya dapat menggunakan 90 gram kulit pohon kemiri yang direbus menggunakan 2 gelas air hingga tersisa setengahnya. Saring dan minum air rebusan tersebut selagi hangat.

3. Mengobati Bisul
Bagi Anda yang menderita bisul dapat diobati dengan minyak kemiri supaya tidak menjalar kebagian yang lainnya. Caranya, siapkan minyak kemiri, daun kangkung 15 lembar, daun bunga pukul empat 10 lembar dan minyak kelapa. Tumbuk hingga halus semua bahan tadi dan tambahkan minyak kemiri dan minyak kelapa secukupnya. Kemudian oleskan pada bagian yang terdapat bisul dua kali sehari.

4. Mengatasi Susah Tidur
Minyak kemiri juga dapat membantu Anda melawan insomnia dan tidur lebih lelap. Kandungan melatonin yang terdapat di dalamnya akan membuat Anda rileks dan cepat tertidur. Hal ini baik bagi orang yang memiliki pola tidur yang tidak teratur. Tidur yang berkualitas bisa menjadi awal dari hidup sehat Anda.

5. Manfaat Kemiri untuk Rambut
Bicara soal manfaat, kemiri memang tepat jika dijadikan bahan alami untuk menyehatkan rambut.
Berikut beberapa khasiat kemiri untuk rambut yang menjadikannya banyak diminati warga:
*. Memberikan warna hitam alami pada rambut.
Di salon Anda bisa menghitamkan rambut, tetapi efek sampingnya masih belum diketahui. Selain itu memilih untuk memberikan warna hitam pekat pada rambut di salon jauh mengikis dompet, maka dari itu tidak ada salahnya Anda memanfaatkan kemiri.
*. Mempercepat laju tumbuh rambut.
Pertumbuhan rambut tidak bisa dipastikan kapan waktunya, Anda hanya perlu sabar dan rutin menjalani langkah yang diharuskan. Sebetulnya masalah pertumbuhan rambut (kesuburan) tergantung pada hormon dan keturunan. Tetapi tidak ada salahnya Anda memaksimalkan dengan memanfaatkan kemiri agar rambut cepat tumbuh dan panjang.

Itulah manfaat kemiri untuk kesehatan tubuh, semoga bermanfaat

sumber: kesekolah.com

Selamat Hari Guru

Hari guru mewakili sebuah kepedulian, pemahaman, dan apresiasi yang ditampilkan demi peran vital guru, yaitu mengajarkan ilmu pengetahuan dan membangun generasi. Di Indonesia, hari guru diperingati pada tanggal 25 November. Tujuan diperingatinya hari guru adalah untuk memberikan dukungan kepada para guru di seluruh dunia dan meyakinkan mereka bahwa keberlangsungan generasi di masa depan ditentukan oleh guru.
Hari guru adalah hari dimana kita memperingati jasa yang selama ini telah diberikan oleh sang pahlawan tanpa tanda jasa. Mereka dengan ikhlas menyampaikan ilmu yang telah mereka peroleh semasa menuntut ilmu. Mereka mengamalkan ilmu mereka kepada para calon penerus bangsa ini.

Sepatutnya, pada peringatan hari guru ini kita dapat memetik hikmah yang terkandung dibaliknya, yaitu:
1. Hormatilah guru kita
2. Amalkan ilmu yang telah kita dapat
3. Janganlah kita memandang sebelah mata. Karena, pada hakikatnya bahwa ilmu itu wajib untuk diamalkan kepada sesama, mereka menyalurkan tenaga dan pikiran mereka kepada anak didiknya, berharap mereka dapat menjadi penerus yang lebih berpengetahuan luas.

Lantas bagaimana dengan Anda, sudahkah Anda melakukannya?

Berikut ada sebuah syair lagu sang pahlawan tanpa tanda jasa
Lagu Hymne Guru
Cipt, Sartono

Terpujilah wahai engkau ibu bapak guru
Namamu akan selalu hidup dalam sanubariku
Semua baktimu akan kuukir di dalam hatiku
Sebagai prasasti terima kasihku
Tuk pengabdianmu


Engkau sebagai pelita dalam kegelapan
Engkau laksana embun penyejuk dalam kehausan
Engkau patriot pahlawan bangsa
Tanpa tanda jasa..


Selamat hari guru...

sumber: kesekolah.com

Tips Menangani Anak yang Mulai Beranjak Remaja

Banyak orang tua yang tidak menyadari bahwa seorang anak sangat cepat pertumbuhannya dan tidak jarang bersikap overprotektif saat anaknya mulai beranjak remaja. Apalagi, ketika mengetahui buah hatinya diam-diam mulai mengenal pacaran, dan perlahan-lahan menolak untuk diperlakukan seperti anak kecil lagi. Arus informasi di era keterbukaan seperti sekarang, penanganan orang tua terhadap anak baru gede (ABG) pun harus mengalami penyesuaian. Sebab, mudahnya akses terhadap media sosial menjadikan kecepatan anak menuju kedewasaan semakin bervariasi.
Namun, masih bijakkah langkah untuk melarang atau membatasi anak mengenal kehidupan asmara, sebagaimana banyak dilakukan orang tua zaman dulu? Seberapa jauh orang tua boleh mengizinkan anaknya dalam menggeluti kebebasan masa remajanya?

Psikolog Klinik Terpadu Universitas Indonesia Ratih Zulhaqqi mengatakan ketertarikan terhadap lawan jenis normal terjadi saat manusia menginjak puber. Itulah sebabnya ada istilah dating. Namun, di Indonesia dating selalu disamakan dengan pacaran. Ketika anak menginjak usia remaja, orang tua sebaiknya membuat beberapa perjanjian dengan buah hatinya. Misalnya, ada orangtua yang melarang anaknya pacaran sampai kuliah. Nah, anak harus dijelaskan apa alasannya.

Selain itu, perbolehkanlah anak untuk berteman dengan siapa saja. Jangan melarang anak berteman dengan lawan jenis, karena dia akan beranggapan bahwa bergaul dengan lawan jenis itu salah. Jadi, ketika kita membatasi anak, sebisa mungkin batasan itu jelas apa alasannya, supaya anak juga merasa bertanggung jawab dengan batasan-batasan yang telah disepakati dengan orang tuanya.

Idealnya anak diperbolehkan pacaran saat menginjak usia dewasa awal alias sekitar 17 tahun atau saat dia sudah berhak memiliki kartu tanda penduduk (KTP) nya sendiri. Asumsinya, dia telah mampu bertanggung jawab atas dirinya sendiri. Namun, bila ada orang tua yang memaksa anaknya untuk tidak berpacaran sama sekali, hal itu merupakan sebuah nilai keluargayang tidak bisa diintervensi.

Jadi, alangkah senangnya kita sebagai orang tua dapat mendampingi dan mengarahkan yang lebih baik ke pada anak-anak di setiap perkembangan hingga dewasa kelak.

sumber: kesekolah.com

Tips Seorang Guru Menguasai Kelas dengan Baik

Seorang pendidik tidak cukup hanya dibekali dengan keilmuan akademik saja, tetapi juga harus dibekali metode dan teknik menguasai situasi kelas dalam proses belajar mengajar. Karena itu bila saja pendidik tidak mampu menguasai situasi kelas maka otomatis pendidik atau guru tersebut tidak mampu mentransferkan ilmu pengetahuannya secara maksimal kepada anak didiknya. Pembelajaran akan berjalan efektif dan efisien apabila guru dapat mengelola kelas dengan baik. Ruangan kelas beserta siswa dapat dikendalikan sepenuhnya oleh guru.
Namun penguasaan kelas disini tidakhanya bersifat fisik. Yang tidak kalah penting adalah suasana psikologis siswa yang berada di kelas.Tentu saja pekerjaan ini tidaklah mudah dilakukan. Sebab guru bukan berhadapan dengan benda mati atau objek yang mudah dikendalikan. Yang dihadapi guru adalah individu yang dinamis dan heterogen. Pribadi yang memiliki sifat dan karakter yang berbeda. Siswa yang berlatar belakang keluarga dan kemampuan intelektual berbeda. Oleh sebab itu diperlukan usaha dan upaya berkelanjutan dan kesabaran yang luar biasa.

Menggunakan metode mengajar yang sesuai
Metode mengajar adalah cara untuk menyampaikan materi pelajaran kepada siswa. Metode mengajar yang sesuai dengan karakter siswa dan materi pelajaran akan mempermudah siswa menyerap materi yang disampaikan. Perhatian siswa akan terpusat pada apa yang sedang dipelajari.

Menguasai materi yang akan diajarkan
Menguasai materi pelajaran berarti memperlancar proses komunikasi antara guru dan siswa. Perhatian guru dapat dipusatkan pada siswa ketika menerangkan. Jika guru kurang menguasai materi yang akan diajarkan maka pembelajaran akan tersendat-sendat. Resikonya konsentrasi siswa jadi buyar sehingga memungkinkan timbulnya prilaku siswa menyimpang.

Menjalin hubungan sosial yang sehat
Komunikasi guru dan siswa yang sehat dan harmonis akan menimbulkan sikap saling menghargai dalam pembelajaran. Ketika guru sedang berbicara siswa akan mendengar dengan penuh perhatian. Begitu pula sebaliknya, ketika siswa berbicara atau mengajukan pertanyaan maupun menjawab pertanyaan, semestinya guru diam dan mendengar penuh perhatian.

Memantau semua siswa
Agar dapat menguasai kelas dengan baik guru perlu memantau siswa dari segala penjuru ruangan kelas. Ini bukan berarti guru harus mondar-mandir dari satu posisi ke posisi lain. Pemantauan siswa lebih dekat dapat dilakukan dengan berganti posisi berdiri dalam rentang waktu tertentu. Dengan demikian semua siswa merasa diperhatikan oleh guru.

Menampilkan sifat fleksibel
Harapan murid kebanyakan kepada guru adalah agar guru mengajar dengan fleksibel. Ada selingan humor sehingga suasana belajar tidak kaku. Namun jika berlebihan justru bisa jadi menimbulkan suasana gaduh. Sifat fleksibel guru ketika mengajar terlihat dari nada dan irama pembelajaran yang dijalankan guru.

sumber: kesekolah.com

Perlunya Mengenal Tanda-Tanda Anak Mengalami Cyber-Bullying

Cyber-bullying telah banyak mendapat sorotan di media, tapi sorotan tersebut lebih banyak berfokus pada kasus-kasus yang mengundangsensasi dan bukan merupakan kasus yang lebih umum yang terjadi setiap hari terutama di sekolah. Kasus-kasus umum yang sering terjadi banyak yang tidak dilaporkan, padahal hal ini dapat menyebabkan konsekuensi jangka panjang terutama pada si korban. Korban dari cyber-bullying biasanya enggan untuk memberitahu orang tua atau guru. Seringkali mereka merasa malu atau takut hak-nya untuk menggunakan komputer di rumah dibatasi.
Menurut psikolog fenomena cyberbullying lebih berbahaya dibandingkan dengan bullying fisik, karena tindakan ini terjadi selama 24 jam dan rata-rata tidak dapat diawasi oleh orang tua. Psikolog Katarina Ira Puspita yang tergabung di Kasandra And Associates Psychological Practice mengatakan tindakan cyberbullying merupakan salah-satu dampak penggunaan teknologi informasi dan tindakan ini sangat berbahaya. Bisa berdampak terhadap tindakan bunuh diri bagi si korban cyberbullying. Tanda-tanda bahwa seorang anak sedang mengalami cyber-bullying bervariasi, namun berikut beberapa hal yang harus diperhatikan:


  • Mengalami gangguan emosional selama dan setelah menggunakan internet
  • Menarik diri dari teman-teman dan keluarga
  • Menghindari kegiatan bersama dengan teman sekolah
  • Banyak tidur dan mudah meluapkan kemarahan saat berada di rumah
  • Mengalami perubahan mood, begitu juga dengan pola perilaku, pola tidur, dan pola makan
  • Cenderung menghindari penggunaan komputer dan ponse
  • Gelisah dan resah saat menerima pesan instan atau e-mail
  • Menghindari pembicaraan tentang komputer atau ponsel


Jika tanda-tanda di atas nampak pada anak Anda atau anak lain di sekitar Anda, bisa jadi ia adalah korban cyberbullying yang memerlukan perlindungan dan bantuan dari orang-orang yang dipercayainya.

sumber: kesekolah.com

Ini Rahasia Menciptakan Keluarga yang Bahagia

Memiliki rumah tangga yang bahagia tentu menjadi dambaan bagi semua orang. Sayangnya, masalah dan stres tidak akan bisa jauh dari kehidupan keluarga. Namun bagi keluarga yang cerdas, mereka akan memiliki cara untuk mengubah masalah yang mereka hadapi menjadi sumber kebahagiaan mereka. Keluarga yang bahagia adalah keluarga yang mampu menyeimbangkan peran mereka dengan baik. Mengubah kebiasaan keluarga menjadi lebih simpel dan mudah akan menciptakan keluarga yang lebih sehat dan bahagia.
Berikut beberapa kebiasaan yang bisa diterapkan untuk menjadi keluarga yang bahagia:
1. Makan bersama, bermain, dan saling mencintai

Cara termudah untuk menyambung ikatan positif antaranggota keluarga guna memperoleh kehidupan keluarga yang bahagia bisa dilakukan misalnya dengan mengadakan makan bersama setiap hari, bermain dengan anak, dan saling menunjukkan rasa cinta satu sama lain.

2. Menghabiskan waktu di rumah bersama-sama
Menyisihkan sedikit waktu Anda untuk keluarga dapat mempererat hubungan antaran orang tua dan anak. Anda bisa meninggalkan waktu sejenak kesibukan pekerjaan untuk membacakan buku putra putri Anda. Gunakan waktu luang untuk menciptakan waktu yang berkualitas dengan keluarga.

3. Ciptakan batasan
Dalam sebuah keluarga harus ada batasan dan aturan untuk membatasi hal-hal buruk yang mungkin akan terjadi dalam keluarga Anda.

4. Komunikasi
Untuk membangun sebuah keluarga yang bahagia maka sangat penting arti dari sebuah komunikasi. Anda bisa memulainya untuk rajin berkomunikasi dengan anggota keluarga Anda sekarang juga.

5. Jadilah orang tua yang simpel
Memberikan ruang bergerak untuk anak-anak agar mampu berkembang adalah tindakan yang cukup bijaksana. Cobalah untuk menjadi orang tua yang simpel dan tidak terlalu mengekang anak.

Itulah beberapa hal yang bisa dilakukan untuk menciptakan sebuah keluarga yang bahagia.

sumber: Kesekolah.com