Selain digunakan dalam bidang kuliner sebagai penyedap rasa, sereh juga memiliki manfaat untuk kesehatan. Sereh memiliki sifat analgesik, anti-inflamasi, antidepresan, antipiretik, antiseptik, antibakteri, antijamur, astringent, karminatif, diuretik, obat penurun panas, galactogogue, insektisida, obat penenang, dan sifat anti-kanker. Daun, batang dan umbi sereh digunakan dalam berbagai macam pengobatan alternatif. Teh sereh merupakan solusi paling umum yang bisa ditemukan untuk masalah kesehatan. Cara membuatnya pun cukup mudah, yakni dengan menyeduh teh hitam dan menambahkan sedikit sereh kering dan sedikit gula sebagai pemanis.
Berikut beberapa khasiat sereh bagi kesehatan:
1. Membantu Pencernaan
Sereh membantu melancarkan pencernaan. Kandungan senyawa antiseptik yang efektif membunuh bakteri jahat dan parasit yang ada di dalam saluran pencernaan yang bisa mengakibatkan beberapa masalah pencernaan seperti, sembelit, mulas, diare, kejang perut, kembung dan kram perut. Selain antibakteri, sereh juga memiliki sifat antimikroba yang membantu meringankan gejala gastroenteritis. Minum teh sereh secara teratur untuk mendapatkan manfaatnya. Namun teh sereh tidak dianjurkan untuk dikonsumsi oleh anak-anak.
2. Mengurangi kolesterol tinggi
Daun sereh mengandung zat anti kolesterol yang membantu mengurangi penyebab terjadinya kolesterol dan membantu proses oksidasi yang memicu meningkatnya kolesterol jahat dalam darah.
3. Detoksifikasi
Kandungan anti dioksida dan anti septik pada daun sereh dapat berfungsi membersihkan dan memurnikan fungsi kandung kemih, jantung, ginjal, pancreas dan juga dapat meningkatkan sirkulasi peredaran darah serta dapat mengeluarkan racun berbahaya dari dalam tubuh.
4. Menyembuhkan pilek dan flu
Sereh memiliki antibakteri dan antijamur yang bisa membantu mengatasi batuk, demam dan gejala flu lainnya. Selain itu kandungan vitamin C yang bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh untuk melawan infeksi. Anda juga bisa menggunakan minyak sereh untuk menghilangkan rasa sakit pada otot dan sendi. Sereh bisa membantu mengeluarkan dahak yang menumpuk sehingga bisa mengatasi masalah pernapasan ketika flu dan pilek.
5. Mencegah kanker
Berdasarkan beberapa hasil penelitian membuktikan bahwa di dalam daun sereh mengandung zat-zat anti kanker (citral) yang dapat berfungsi membunuh sel-sel kanker dengan cara mempertahankan sistem kekebalan tubuh seseorang. Jadi sangat baik bila dikonsumsi secara rutin untuk menjaga sistem kekebalan tubuh dan terhindar dari penyakit kanker.
6. Menstabilkan sisten saraf
Kandungan magnesium, fosfor, serta folat dalam serah dapat membantu perkembangan fungsi saraf seseorang. Selain itu, zat -zat ini juga berguna dalam meningkatkan konsentrasi serta kemampuan otak untuk memproses informasi yang diperoleh secara maksimal.
Tentu masih banyak manfaat yang dapat diambil dari tumbuhan yang satu ini, sebagai salah satu pengobatan alami, praktis dan efektif tanpa harus mengeluarkan biaya yang sedikit mahal. Semoga ini bisa menjadi salah satu alternatif pilihan Anda untuk menjaga kesehatan.
sumber: kesekolah.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar