Rabu, 30 Desember 2015

Cara Sederhana Membuat Anak Lebih Disiplin

Disiplin merupakan salah satu kunci kesuksesan dalam kehidupan. Oleh karena itu, sejak dini kita sudah harus mulai belajar mengajarkan disiplin kepada anak agar saat besar dia benar-benar menjadi orang yang disegani karena kedisiplinannya. Semua orang tua menginginkan anak yang baik, hormat dengan orang tua dan disiplin dalam hidup, karena masa depan anak tergantung dari tangan orang tua, untuk itu bagaimana cara membuat anak lebih disiplin?
Disiplin Dimulai Dari Kedisiplinan Orang Tua
Cara membuat anak lebih disiplin dimulai dari tindakan dan contoh dari orang tua, orang tua yang menginginkan anaknya disiplin, ia harus mendisiplinkan diri, apalagi bagi masyarakat yang percaya hukum alam bahwa anak adalah cerminan dari orang tua, untuk itu jika Anda ingin memiliki anak yang baik, maka cara membuat anak baik adalah membaikan perilaku sendiri.

Jangan Tegur Ketika Salah, Namun Berilah Solusi Ketika Salah
Orang tua janganlah menegur anaknya dengan kata jelek, cobalah ubah kata atau kalimat teguran Anda, sebagai contoh "Kamu ini bodoh, cuma 4 kali 5 saja tidak tahu !!" cobalah ubah menjadi "Wah hampir benar, coba sini ibu ajarkan bagaimana cara menghitung 4 kali 5". Seorang anak akan down dan sulit untuk belajar kembali jika dalam tekanan dan teguran, untuk itu cara membuat anak lebih semangat dalam belajar adalah diberi motivasi dan sedikit pujian, ingat, perkataan orang tua adalah doa dan tujuan untuk anak-anaknya.

Janganlah Membandingkan Anak Dengan Anak Lain
Cobalah lihat diri kita sendiri, bagaimana perasaan kita jika kita dibandingkan dengan orang lain, pasti akan merasa kecewa dan putus asa, begitu juga dengan anak kecil. Anak kecil akan lebih kesal jika dibandingkan dengan temannya yang lain, sebagai contoh ketika ia tidak pandai matematika kemudian Anda membandingkannya dengan anak lain, yang akan anak dapatkan adalah semakin buruk dalam matematikanya.

Mengajak Anak Untuk Menabung
Dengan mengajarkan anak menabung maka anak akan terbiasa dengan proses perputaran uang, dengan kebiasaan ini ia akan lebih memahami arti dan pentingnya uang dalam hidup kita.

Ingat, Jika Sudah Menjadi Kebiasaan Maka Akan Sulit Untuk Dihilangkan
Jika semua cara membuat anak lebih disiplin sudah diterapkan, maka semua tindakan yang dilakukan terus menerus akan menghasilkan kebiasaan yang sulit untuk dihilangkan, untuk itu mari bangun kebiasaan baik si anak sejak dini, untuk menjadikan anak lebih baik dalam hidupnya.

Sikap disiplin sangat penting dalam membangun karakter yang positif. Sikap disiplin merupakan faktor kunci banyak orang sukses dalam berbagai profesi. Dengan disiplin orang akan lebih fokus dalam mencapai kesuksesan yang diimpikannya. Sikap berdisiplin sangat penting dikenalkan pada anak sejak dini agar di kemudian hari ia lebih mudah menerapkan sikap disiplin dalam hidupnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar