Ngemil sepertinya sudah jadi kebiasaan semua orang. Orangtua, remaja,
sampai anak-anak, pasti suka ngemil. Selama masih dalam batas yang
wajar, ngemil sebenarnya termasuk sehat. Tetapi anak-anak cenderung
ngemil sembarangan sehingga orangtua perlu memantaunya agar perkembangan
anak tetap optimal. Dampak buruk pertama yang bisa terjadi pada anak
ialah soal gizi yang tidak seimbang. Bila anak sulit makan dan lebih
sering ngemil, maka kadar gizinya pun menjadi masalah.
Pertumbuhan
anak bergantung pada gizi seimbang yang didapatnya. Ketika anak sering
ngemil dibanding makan, terlebih camilannya mengandung zat pewarna,
penyedap rasa, bahwan pengawet dan sebagainya, maka gizi anak pun bisa
memburuk. Camilan sebaiknya hanya dijadikan selingan dan frekuensinya
tidak lebih besar dari makan utama.
Selain itu dengan ngemil yang
tidak teratur, pola makan anak pun bisa terganggu. Anak bila dibiarkan
terus-menerus ngemil, maka ia lebih menyukai camilan tersebut dan merasa
kenyang sebelum makan nasi. Padahal nasi atau sumber karbohidrat
lainnya dibutuhkan untuk mendukung gizi anak. Camilan tidak akan
mencukupi gizi anak dan malah akan membuatnya mudah sakit.
Bahkan
tinggi badan yang rendah pada banyak anak Indonesia pun dikarenakan
gizi yang buruk. Anak memerlukan asupan vitamin dan nutrisi yang tepat
dari berbagai makanan sehat, bukan dari camilan yang sembarangan.
Pertumbuhan anak akan semakin optimal bila tubuh mendapat asupan gizi
yang seimbang.
Bahkan kesehatan secara menyeluruh pun bisa
berpengaruh ketika anak sudah hobi ngemil dan membenci nasi. Obesitas
atau kegemukan akan mengancam anak bahkan diabetes di usia dini. Camilan
yang dikonsumsi anak-anak umumnya mengandung kadar gula serta lemak
tinggi sehingga jelas membahayakan. Saat mereka terlalu banyak menyantap
camilan, berbagai penyakit berbahaya pun mengancam saat dewasa nanti.
Seperti kolesterol, darah tinggi dan jantung.
Itulah pentingnya
orangtua memberi pengarahan yang tepat dan mengawasi pola makan anak.
Sediakan mereka camilan yang menyehatkan seperti buah-buahan dengan
sajian yang unik sehingga mereka menyukainya.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
-
Asam jawa atau nama ilmiahnya Tamarindus indica merupakan tanaman yang biasa di gunakan sebagai bumbu masakan Indonesia. Umumnya digunakan ...
-
Jika kita dengar ada anak hiperaktif dalam bayangan kita pasti anak itu selalu bertingkah berlebihan dan mengganggu. Sebenarnya apa itu hi...
-
Tanaman dengan nama latin Mintha Spacata ini merupakan salah satu herbal tertua dan paling popular yang berkembang diseluruh dunia. Tanaman...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar