Jumat, 20 Mei 2016

Perlukah Anak Masuk Playgroup atau PAUD?

Pendidikan sangat berperan penting bagi perkembangan anak, mulai dari pendidikan di tingkat prasekolah, seperti playgroup. Playgroup adalah salah satu program pendidikan yang sangat penting untuk anak usia dini dan ditujukan untuk anak usia antara tiga hingga empat tahun. Meski demikian, masih banyak orangtua yang enggan atau merasa ragu memasukkan anaknya ke playgroup, padahal playgroup banyak sekali manfaatnya bagi anak untuk mengembangkan kemampuannya. Sebelum Anda mendaftarkan anak ke playgroup atau PAUD, ada baiknya Anda mengenal lebih dalam tentang pendidikan di playgroup, terutama pentingnya playgroup atau PAUD di lihat dari berbagai aspeknya.
Sosial

Pada dasarnya manusia ialah makhluk sosial. Dengan kemampuan sosial yang baik akan sangat berpengaruh baik pula bagi perkembangan seseorang dan ini bisa diperoleh dengan meningkatkan tingkat bersosialisasi. Untuk anak usia pra sekolah, hal ini perlu dikembangkan dengan cara anak bergaul dan berinteraksi dengan teman-temannya. Tentunya, program pendidikan ini sudah dirancang di dalam playgroup.

Emosional

Biasanya anak usia pra sekolah memiliki perkembangan emosional yang belum sempurna. Mereka tidak bisa mengendalikan dan mengontrol emosinya sendiri dengan baik. Tidak heran jika anak sering bertindak semau mereka. Dengan menghabiskan beberapa saat di lingkungan sekolah atau playgroup, mereka akan belajar untuk mengolah emosi mereka dengan baik dan belajar bagaimana cara mengekspresikan dirinya. Hal ini dikarenakan manak berhubungan dengan orang lain termasuk dengan teman-temannya yang akan melatihnya untuk lebih peduli pada temannya yang akan berdampak baik pada perkembangan emosionalnya.

Fisik dan Kognitif

Pada usia anak pra sekolah ini, perkembangannya sangat pesat. Hal yang terlihat jelas perkembangannya adalah perkembangan fisik anak yang juga dapat dilihat secara nyata. Selain perkembangan fisik, perkembangan kognitif juga berkembang pesat di awal lima tahun usia anak. Dengan ini, dalam waktu yang sangat berharga, tumbuh kembang anak perlu dikembangkan dengan baik dengan cara mengikutkan mereka dalam sebuah kegiatan seperti playgroup atau pendidikan pra sekolah. Hal ini akan menentukan kualitas sosial, fisik, emosional, mental, spiritual, kemampuan dalam belajar, serta perilaku anak sepanjang hidupnya nanti.

Demikianlah beberapa peranan penting playgroup bagi anak usia dini, semoga bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar