Senin, 01 September 2014

Tips Mudah Merawat dan Menjaga Kesehatan Mata

Mata adalah organ yang sangat penting pada tubuh kita. Dengan mata, kita dapat melihat keindahan dunia ini. Oleh karena itu, penting sekali bagi kita untuk tetap menjaga kesehatan mata. Kita harus senantiasa menjaga kesehatan mata kita agar terhindar dari berbagai penyakit mata. Ada beberapa jenis penyakit mata diantaranya adalah katarak, rabun jauh, rabun dekat dan rabun senja. Untuk mencegah timbulnya Penyakit tersebut kita mengetahui cara menjaga kesehatan mata secara rutin dan teratur. Menjaga kesehatan mata adalah hal penting yang harus dilakukan.

Berikut beberapa langkah yang harus dilakukan untuk merawat dan menjaga kesehatan mata Anda: 
1. Ubah Pola Makan 
Ada banyak jenis makanan yang dapat meningkatkan kesehatan mata Anda, seperti minyak ikan, telur, brokoli, buah, dan sayuran. Wortel sarat akan beta karoten yang sangat membantu dalam menjaga kesehatan mata.

2. Jangan menggaruk mata 
Menggaruk mata dapat merusak retina Anda. Jadi jika Anda merasakan gatal di mata, maka janganlah menggaruknya.

3. Istirahatkan mata Anda 
Jika pekerjaan Anda mengharuskan untuk menatap layar komputer dengan waktu yang cukup lama, maka berikanlah mata Anda waktu untuk beristirahat untuk mengurangi ketegangan otot mata. Anda bisa menutup mata selama beberapa menit dengan kedua tangan karena suhu tangan Anda bisa membantu mengendurkan otot mata yang tegang.

4. Mengubah Lingkungan
Salah satu cara untuk melindungi mata dari teknologi adalah dengan mengubah tata letak lingkungan kerja. Anda harus mengatur kecerahan dan kontras layar dengan tepat untuk menghindari ketegangan mata. Pastikan juga untuk memberikan jarak yang agak jauh antara mata Anda dan layar komputer.

5. Melakukan tes mata secara rutin 
Walaupun Anda tidak mengalami gangguan seperti minus ataupun plus, namun melakukan tes mata secara rutin berguna sebagai tindakan preventif atas gangguan mata.

 6. Kurangi penggunaan tetes mata 
Menggunakan obat tetes mata untuk mengatasi mata merah boleh saja, namun jika berlebihan, itu malah dapat merusak kesehatan mata Anda.

7. Jangan membaca dalam cahaya redup 
Hindari membaca dalam cahaya lampu yang redup yang dapat menyebabkan ketegangan mata. Jika mata Anda terasa lelah, berhenti sementara waktu untuk beristirahat.

Ingat, lebih baik mencegah daripada mengobati. Rawatlah mata Anda karena tanpa itu Anda tidak akan bisa melihat indahnya dunia.

Sumber: kesekolah.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar