Selasa, 03 Maret 2015

Bahayanya Memiliki Postur Tubuh Ini

Postur tubuh ikut menentukan kesempurnaan penampilan. Mereka yang memiliki postur yang buruk, dikarenakan kebiasaan berdiri, duduk, mengangkat bahu atau memakai sepatu hak tinggi, sering mengeluhkan nyeri di bagian anggota gerak atau tulang punggung. Untuk mengatasinya, Anda harus mulai memiliki sikap tubuh yang benar dan melakukan latihan penguatan otot. Ketika sedang beraktivitas kita sering melakukan postur tubuh yang tanpa kita sadari berdampak buruk pada kesehatan. Postur tubuh yang cukup berbahaya ini bisanya berdampak pada nyeri punggung, nyeri otot hingga otot tegang. Nah, sebelum terlambat, kenali bagaimana postur tubuh Anda dan sesegera mungkin hindari hal berikut.

Duduk menyender namun merosot 
Ketika kita duduk memang paling nyaman adalah menyenderkan punggung ke senderan kursi. Hanya saja kebiasaan malas manusia membuat posisi duduk merosot ke bawah hingga punggung melengkung. Tulang punggung akan membengkok, dan terasa sakit serta menjalar hingga kaki. Pilih kursi yang memiliki sandaran yang mendukung bentuk tulang punggung Anda dengan sempurna.

Duduk dengan posisi kaki menggantung 
Ketika duduk, posisi sempurna adalah kaki menyentuh lantai. Jika posisi kaki malah menggantung membuat otot kaki akan tegang karena tertahan, selain itu juga membuat sirkulasi darah memburuk. Postur ini juga memicu kaki muncul varises dan kaki bengkak.

Menggunakan bantal terlalu banyak 
Posisi tiduran saat bersantai atau ketika tidur, sebagai penyangga kepala biasanya kita akan menumpuk beberapa bantal. Posisi ini meskipun nyaman untuk bersantai namun tidak bagus efeknya untuk leher dan pundak. Dalam waktu lama, leher dan pundah akan melengkung sehingga otot di area tersebut akan tegang.

Melongokkan kepala ke depan 
Senang sekali melongokkan kepala ke depan karena ingin melihat sesuatu dengan lebih jelas. Kebiasaan ini jika dilakukan dalam waktu lama akan membuat otot leher menegang. Otot leher seharusnya lebih rileks dan disejajarkan dengan bahu. Namun karena postur tubuh yang kurang sempurna membuat otot leher mengalami stres akibatnya terasa nyeri dan kepala pusing.

Menggunakan mouse atau mosepad 
Penggunaan mouse terutama mousepad akan mengurangi gerakan otot terutama otot bagian telapak tangan dan jari. Gerakan otot yang terbatas ini akan menimbulkan rasa nyeri dan kesemutan di area telapak tangan, jari dan lengan.

Semoga bermanfaat..

sumber: kesekolah.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar