Otak adalah komponen utama manusia dalam berpikir, semakin jenius otak
seseorang maka akan semakin baik hasil pikirannya. Tahukah Anda bahwa
otak yang jenius bukanlah hasil dari keturunan (genetika), melainkan
adalah hasil dari kerja keras. Otak merupakan bagian tubuh Anda yang
memiliki fungsi vital untuk membantu Anda agar bertahan hidup. Sehingga
penting bagi Anda untuk menjaga agar otak Anda tetap sehat dan tajam.
Jika otak Anda tajam, maka Anda akan semakin merasakan kemudahan dalam
melaksanakan aktivitas sehari-hari. Selain itu, otak yang tajam juga
membantu Anda untuk memiliki ingatan yang tajam sehingga Anda bisa
terhindar dari penyakit demensia atau Alzheimer.
Berikut beberapa kebiasaan yang dijamin bikin otak Anda semakin cerdas dan tajam:
1. Meditasi
Penelitian telah menunjukkan bahwa meditasi akan membantu Anda untuk lebih santai, tenang, dan tidak stres. Sementara otak Anda sendiri akan lebih terbuka dalam menyerap informasi terbaru ketika sedang tidak stres.
2. Melakukan aktivitas fisik
Jika tubuh Anda aktif, maka pikiran Anda akan cenderung aktif. Hal inilah yang kemudian mampu mempertajam otak Anda.
3. Makan makanan sehat
Memberi otak Anda makanan yang sehat sangatlah penting. Sebab sel-sel otak membutuhkan nutrisi yang cukup untuk membuatnya sehat dan lebih tajam.
4. Melakukan aktivitas baru
Mempelajari hal baru yang termasuk dalam aktivitas terbaru akan menantang kemampuan otak Anda. Ketika otak Anda ditantang, maka neuron otak akan terbuka. Otak cenderung akan lebih tajam ketika secara terus-menerus ditantang.
5. Bertemu dengan orang baru
Bertemu dengan orang baru selalu menyenangkan. Ketika Anda bertemu dengan orang baru, maka pikiran Anda akan terbuka. Anda juga akan mendapatkan informasi penting terbaru terutama jika orang-orang tersebut memiliki latar belakang yang bermacam-macam. Hal ini bermanfaat positif untuk pertumbuhan dan perkembangan otak Anda.
6. Cukup tidur
Ketika Anda tidur, maka otak akan memproduksi sel baru. Hal ini akan memberikan dampak positif untuk perkembangan otak. Oleh karena itu pastikan bahwa Anda selalu memiliki waktu yang cukup untuk tidur setiap hari.
Oleh karena itu sesibuk apapun Anda, selalu sempatkan melakukan aktivitas di atas agar otak selalu tajam. Sekali lagi, Anda tidak akan memiliki otak jenius selama Anda tidak mau berusaha keras dan mempunyai kemauan yang tinggi. Mencoba dan terus mencoba adalah kunci dari keberhasilan.
sumber: kesekolah.com
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
-
Asam jawa atau nama ilmiahnya Tamarindus indica merupakan tanaman yang biasa di gunakan sebagai bumbu masakan Indonesia. Umumnya digunakan ...
-
Jika kita dengar ada anak hiperaktif dalam bayangan kita pasti anak itu selalu bertingkah berlebihan dan mengganggu. Sebenarnya apa itu hi...
-
Tanaman dengan nama latin Mintha Spacata ini merupakan salah satu herbal tertua dan paling popular yang berkembang diseluruh dunia. Tanaman...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar