Mata
adalah jendela hati dan merupakan salah satu organ tubuh terindah dari
seorang manusia. Itulah mengapa menjaga keindahan dan kesehatan mata
adalah suatu kewajiban yang perlu Anda pegang. Namun ada kalanya
kegiatan yang dilakukan banyak orang justru tidak baik untuk mata.
Contoh kecilnya adalah kebiasaan menatap gadget seperti ponsel, tab, dan
laptop terlalu sering. Kebiasaan memang susah untuk diubah, namun jika
untuk alasan kesehatan, apa kita masih sungkan untuk melakukannya?
Berikut kebiasaan buruk yang bisa merusak mata:
1. Menonton film melalui laptop/tab
Menonton film melalui laptop/tab sedang sangat digandrungi saat ini. Kita tinggal mengunduh film, lalu menontonnya kapanpun kita mau dan menonton dari jarak dekat. Kebiasaan ini bisa membuat mata lelah.
2. Membaca tanpa penerangan yang cukup
Kebiasaan membaca tanpa penerangan yang cukup, apalagi dalam posisi berbaring, adalah kebiasaan yang bisa merusak mata.
3. Membaca saat di perjalanan
Kebiasaan membaca saat berada di atas mobil atau kendaraan lainnya adalah kebiasaan yang tidak baik. Guncangan dari kendaraan bisa membuyarkan fokus kita saat membaca dan mata kita harus kembali menyesuaikan dengan gerakan yang terjadi secara berulang-ulang.
4. Tidak berkedip saat menatap layar komputer
Ketika terlalu sibuk dengan pekerjaan yang mengharuskan kita menatap layar komputer terlalu lama, biasanya akan menyebabkan lupa untuk berkedip. Kebiasaan ini bisa membuat mata menjadi kering. Berkediplah setiap beberapa detik untuk menjaga agar mata tetap lembab dan jangan lupa istirahat.
5. Menyipitkan mata
Kebiasaan menyipitkan mata karena pancaran sinar bisa mengacaukan kerja bola mata. Hal ini bisa menambah kerja lensa mata kita.
6. Merokok
Merokok adalah kebiasaan buruk yang bisa berdampak ke seluruh tubuh. Perokok lebih rentan terkena katarak dibanding mereka yang tidak merokok.
7. Menonton televisi sambil berbaring
Terlalu malas untuk duduk saat menonton televisi? Mulai sekarang hindari kebiasaan itu karena bisa membuat mata gampang lelah dan posisinya tidak bagus bagi mata. Hal itu juga bisa menurunkan daya penglihatan mata.
Jadi, hindari kebiasaan buruk diatas agar mata tetap cantik dan indah secara alami.
sumber: kesekolah.com
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
-
Asam jawa atau nama ilmiahnya Tamarindus indica merupakan tanaman yang biasa di gunakan sebagai bumbu masakan Indonesia. Umumnya digunakan ...
-
Jika kita dengar ada anak hiperaktif dalam bayangan kita pasti anak itu selalu bertingkah berlebihan dan mengganggu. Sebenarnya apa itu hi...
-
Tanaman dengan nama latin Mintha Spacata ini merupakan salah satu herbal tertua dan paling popular yang berkembang diseluruh dunia. Tanaman...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar