Jumat, 10 April 2015

Ini Penyebab Kebiasaan Buruk Menunda!

Banyak sekali kebiasaan buruk yang dialami oleh manusia, salah satunya adalah menunda-nunda. Menunda-nunda baik itu dalam bidang pekerjaan, pendidikan maupun sosial yang Anda lakukan merupakan kebiasaan buruk yang harus dihilangkan. Apakah Anda tahu, kenapa diri Anda suka menunda-nunda pekerjaan? Kenapa Anda selalu melakukan kebiasaan yang buruk ini?

Yang perlu diketahui, orang yang suka menunda-nunda pekerjaannya tidak akan bisa mencapai suatu hasil yang terbaik, walaupun terkadang Anda akan aman dengan hasil yang Anda capai. Orang yang memiliki kebiasaan buruk dalam hal menunda-nunda, baik itu tugas sekolah, tugas kantor, janjian dengan teman, ataupun yang lain akan mencerminkan bahwa kehidupannya tidak disiplin dan kurang tanggung jawab. Banyak penyebab kenapa diri Anda suka melakukan kebiasaan menunda-nunda, yang memang dampaknya cukup negatif bagi diri Anda dan orang lain.

Berikut penyebab dari kebiasaan menunda-nunda: 
1. Stres.
2. Merasa takut gagal.
3. Terjerat dalam tumpukan pekerjaan.
4. Rasa malas.
5. Takut untuk mencoba.
6. Kurangnya motivasi.
7. Kurangnya disiplin.
8. Buruknya manajemen diri karena kebiasaan buruk.
9. Merasa minder dan rendah diri.
10. Kurangnya keterampilan yang dibutuhkan.

Banyaknya penyebab dari kebiasaan buruk itulah kenapa Anda selalu melakukan kebiasaan menunda-nunda. Jika Anda memang termasuk orang yang seperti itu, maka segeralah hilangkan kebiasaan Anda tersebut. Banyak cara yang bisa Anda gunakan dalam mengatasi kebiasaan buruk Anda, salah satunya yaitu mebiasakan diri supaya lebih mengutamakan hal yang harus diselesaikan.

sumber: kesekolah.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar