Selasa, 11 November 2014

Perlunya Mengenali Jenis-Jenis Insomnia

Tidur merupakan salah satu fungsi dari otak,dimana dengan bila fungsi ini terganggu tentunya dapat menyebabkan masalah pada diri kita. Pemahaman tentang proses tidur dan terjaga menimbulkan identifikasi dan klasifikasi terhadap berbagai macam gangguan tidur yang disebut dengan insomnia.

Insomnia adalah masalah tidur yang sangat mengganggu. Jika normalnya seseorang harus memperoleh waktu tidur selama 8 jam per hari, maka penderita insomnia sulit untuk memenuhinya. Akibatnya aktivitas keseharian mereka akan terganggu akibat kurangnya waktu tidur. Insomnia ternyata terdiri atas beberapa jenis. Jadi bukan hanya satu jenis seperti yang sering disangka oleh orang. Apa saja jenis insomnia yang kerap diderita tersebut?

Berikut jenis-jenis insomnia: 
1. Insomnia kebiasaan 
Kebiasaan tidur sejak kecil juga berpengaruh terhadap kondisi tidur saat dewasa. Jika Anda sejak kecil tidak dibiasakan untuk tidur dalam waktu tertentu, maka hingga dewasa ini akan berlanjut. Jadi sebaiknya Anda biasakan putra putri sejak kecil memiliki waktu tidur yang teratur, misal jam 9 malam sudah harus tidur. Ini mengurangi insomnia akibat terbiasa begadang.

2. Insomnia idiopatik 
Ini adalah masalah tidur yang terjadi bawaan sehingga agak sulit diatasi. Sepanjang hidup masalah ini akan terus terjadi pada penderita. Penyebabnya tidak bisa dijelaskan secara pasti, namun bisa jadi karena adanya faktor alami dalam tubuh semisal ketidakseimbangan siklus tidur.

3. Insomnia biasa 
Kondisi ini adalah masalah kesulitan tidur yang umum dialami; misal sudah ngantuk tapi tidak juga bisa terlelap, tidur tapi hanya sebentar, bangun di tengah malam dan sulit tidur lagi hingga berjam-jam, dan sejenisnya. Hal itu tidak terjadi setiap hari, namun mengganggu aktifitas.

4. Insomnia akut 
Kondisi ini dipicu oleh stres, bisa stres negatif atau positif. Misalnya stres positif adalah Anda merasa begitu bahagia sehingga tidak bisa tidur. Atau stres negatif, Anda merasa sedih hingga mengganggu waktu tidur Anda. Umumnya insomnia ini akan muncul seiring datangnya stres, dan hilang seiring hilangnya stres.

Nah, jenis insomnia apa yang Anda derita?

sumber: kesekolah.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar