Dengan nama latin Moringa Oleifera, daun kelor memiliki tinggi batang yang
berkisar antara 7 hingga 11 meter. Daunnya yang berbentuk bulat telur
berukuran kecil yang tersusun majemuk dalam satu tangkai. Tapi dibalik
ukurannya yang kecil, daun kelor ternyata memiliki manfaat yang luar
biasa. Manfaat daun kelor untuk kesehatan tubuh ini sudah banyak
dibuktikan. Ternyata, kandungan vitamin C yang ada di daun kelor 7 kali
lipat dari kandungan yang dimiliki buah jeruk. Selain itu, kandungan
vitamin A, 4 kali lipat dari kandungan yang dimiliki wortel. Kandungan
kalsium yang ada pada daun kelor juga setara dengan kalsium pada 4 gelas
susu.
Berikut beberapa manfaat dari daun kelor:
1. Untuk Mengatasi Sakit Kuning
Caranya cukup mudah, tumbuk halus daun kelor. Kemudian campur dengan air kelapa hijau muda dan beri madu secukupnya. Minum secara rutin setiap hari untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
2. Mengurangi Alergi
Untuk mengobati alergi, dapat menggunakan air rebusan daun kelor yang telah dicampur bawang merah dan adas pulasari. Saat merebus, usahakan dalam jangka waktu yang cukup lama. Minum air rebusan secara rutin setiap pagi dan sore.
3. Mengobati Berbagai Penyakit Kulit
Daun kelor dipercaya dapat menyembuhkan penyakit kulit seperti herpes atau luka bernanah. Caranya cukup mudah, tumbuk daun kelor dan campurkan kapur sirih secukupnya, balurkan ke bagian yang terluka.
4. Dapat Membantu Mengatasi Rematik atau Pegal Linu
Manfaat daun kelor untuk mengobati rematik sudah banyak dibuktikan. Caranya hanya dengan menggosok bagian yang linu dengan menggunakan tumbukan daun kelor yang telah dicampuri kapur sirih.
5. Membantu Mengurangi Sakit Mata
Sakit mata juga bisa diobati dengan tetesan air dari ramuan daun kelor. Daun kelor ditumbuk sampai halus kemudian diberi air dan aduk sampai rata. Diamkan sampai mengendap dan gunakan air tersebut sebagai tetes mata.
Kandungan yang ada di dalamnya tidak boleh disia-siakan begitu saja. Mengkonsumsi daun kelor sehari-hari juga baik untuk kesehatan Anda. Semoga bermanfaat.
Sumber : kesekolah.com
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
-
Asam jawa atau nama ilmiahnya Tamarindus indica merupakan tanaman yang biasa di gunakan sebagai bumbu masakan Indonesia. Umumnya digunakan ...
-
Jika kita dengar ada anak hiperaktif dalam bayangan kita pasti anak itu selalu bertingkah berlebihan dan mengganggu. Sebenarnya apa itu hi...
-
Tanaman dengan nama latin Mintha Spacata ini merupakan salah satu herbal tertua dan paling popular yang berkembang diseluruh dunia. Tanaman...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar